Home » » Kota Prasejarah Tertua Eropa Ditemukan

Kota Prasejarah Tertua Eropa Ditemukan


detail berita
Situs Kota Prasejarah tertua di eropa
Arkeolog Bulgaria mengatakan berhasil menemukan kota prasejarah tertua di Eropa. Situs yang berada di dekat kota Provadia itu diduga sebagai pusat produksi garam.

Dilansir dari The Inquisitr, Jumat (2/11/2012), menurut arkeolog, kota prasejarah itu diperkirakan ada diantara 4700 dan 4200 SM atau sekira 1.500 tahun sebelum peradaban Yunani. Saat itu, diduga ada sekira 350 jiwa yang tinggal di kota tersebut.

Selain itu, diketahui bahwa garam menjadi sumber industi kota prasejarah itu. Garam tersebut berasal dari rebusan mata air untuk bisa menciptakan barang dagangan. Lalu setelah itu, penduduk membuat bongkahan garam untuk dijual atau menggunakannya sebagai pengawet daging.

Saat itu, garam diperkirakan menjadi sebuah komoditas yang sangat berharga, sehingga menurut arkeolog, bisa menjelaskan alasan adanya dinding batu besar yang menjadi pagar kota.

"Kami tidak berbicara tentang sebuah kota seperti Yunani, Romawi Kuno atau pemukiman abad pertengahan, melainkan sesuatu yang diyakini arkeolog sebagai sebuah kota pada milenium kelima Sebelum Masehi," tutur seorang peneliti National Institute of Archaeology Bulgria, Vasil Nikolov.

Diketahui, Bulgaria memang memiliki masa lalu prasejarah yang kaya. Beberapa bulan lalu, arkeolog berhasil menemukan sebuah situs dengan bukti adanya ritual vampir.