Home » » Spesies Kadal Baru Ditemukan di Australia

Spesies Kadal Baru Ditemukan di Australia

Headline

 
Spesies kadal baru ditemukan di Australia oleh para ilmuwan. Seperti apa?

Seperti dikutip dari ChannelNewsAsia, sekelompok tim ilmuwan dari The Australian National University (ANU) menemukan seekor spesies baru kadal di wilayah barat Australia.

Namun para ilmuwan setelah penemuan itu cemas kalau kadal bernama Ctenotus Ora berukuran enam sentimeter itu bisa segera punah, jika pemukiman warga semakin meluas.

Penemuan yang dipublikasikan di jurnal Zootaxaitu mengambil tempat di wilayah selatan kota Perth, untuk meneliti keberagaman hayati di bagian barat daya Australia.

"Penemuan spesies baru memang sebuah momen yang istimewa, namun kadal jenis baru ini dalam risiko kepunahan, jika bersinggungan dengan manusia," ujar Geoffrey Kay, seorang ekolog dari ANU.